Pages

Sunday, 30 October 2011

Pointer

Pointer adalah variabel khusus yang berisi alamat memory sebagai nilainya dan berbeda dengan variabel biasa yang berisi nilai tertentu. Dengan kata lain, pointer berisi alamat dari variabel yang mempunyai nilai tertentu.
Pointer terdiri dari dua macam yaitu pointer tak bertipe dan pointer bertipe
Pointer Tak Bertipe
Pointer tak bertipe merupakan pointer yang tidak memperdulikan tipe maupun ukuran data yang diacunya. Pointe ini dipergunakan untuk data pada memori dalam ukuran yang besar.
deklarasi dalam program
type pengenal = Pointer;
Dimana pengenal merupakan pengenal tipe data pointer tak bertipe yang akan dideklarasikan.
Pointer Bertipe

Pointer Bertipe adalah pointer yang mana tipe data yang diacunya harus ditentukan. Pointer ini dipergunakan untuk merekayasa data dengan ukuran yang umum seperti halnya bilangan bulat, bilangan real, karakter, dan sebagainya, sehingga sangat sesuai diterapkan pada susunan data dinamis (dynamic data struktur)
deklarasi dalam program
type pengenal = ^tipe_data
Pengenal merupakan pengenal tipe data pointer bertipe yang akan dideklarasikan, tipe_data merupakan tipe data dasar yang akan dipakai sebagai tipe yang akan diacu oleh pointer tersebut.

Materi persentasi bisa didownload disini 

No comments:

Post a Comment